Oknum ASN di Langsa Pukul Siswa PKL Hingga Pingsan

- Jurnalis

Jumat, 14 Februari 2025 - 20:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto ilustrasi dok: batanews

Foto ilustrasi dok: batanews

Langsa | Atjeh Terkini.id – Oknum Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bertugas di Kantor Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Langsa diduga memukul dua siswa PKL hingga pingsan, Kamis (13/2/2025).

Kasus pemukulan ini sudah dilaporkan ke pihak Polres Langsa dengan no. LP/B/70/11/2025/SPKT/Polres Langsa Polda Aceh pada tanggal 13 Februari 2025 pukul 12.33 wib yang diterima oleh Kanit III SPKT, Ipda Bagus Wira Wigrhawan S.Tr.K.

Menurut keterangan ayah korban T, Rabono menyatakan agar pelaku pemukulan ditindak tegas sesuai dengan hukum yang berlaku.

Dimana kronologis kejadian, kata Rabono, kedua siswa yang sedang Praktik Kerja Lapangan (PKL) dipukul oleh oknum pegawai di Kantor Cabang Dinas Wilayah Langsa Kamis (13/02/2025) pagi.

Adapun yang menjadi korban T, dan A, keduanya tercatat sebagai pelajar di SMKN 4 yang sedang PKL di kantor tersebut.

Baca Juga :  Tokoh Akademisi, Mantan Rektor UNSAM Tutup Usia

Dikatakan kronologis kejadian, sekira pukul 08.00 WIB, korban T hendak ke toilet wanita, saat mengetuk pintu ternyata pelaku N ada di dalam toilet, kemudian marah dan dengan mengenakan handuk pelaku mengejar korban, lalu ditenangkan oleh A yang juga siswa PKL, kemudian pelaku berang langsung memukul korban T dan A dalam waktu bersamaan hingga kedua korban kesakitan.

“Pasca kejadian, korban T, menangis histeris, trauma hingga pingsan. Kemudian kedua korban di bawa ke IGD RSUD hingga korban T siuman lalu dilakukan visum et revertum untuk kepentingan laporan kepolisian,” jelas Rabono.

Rabono juga meminta pihak polisi agar menahan pelaku karena tindakannya sudah melampaui batas dan terjadi pada peserta didik yang tidak semestinya terjadi.

“Kami selaku orang tua korban sangat kesal atas perlakuan oknum ASN ini terhadap anaknya, ini tidak boleh di toleran,” timpal Rabono lagi.

Baca Juga :  Halid ST, Terpilih Sebagai Ketua BPC - GAPENSI Kota Langsa 

Terpisah Plt. Kepala Cabang Dinas Pendidikan Aceh Wilayah Kota Langsa, Sabri SSTP, MSP, yang dikonfirmasi wartawan Jumat, (14/2/2025), membenarkan kejadian tersebut dan kini oknum ASN tersebut sudah menjalani pemeriksaan di Polres Langsa.

“Sudah dilakukan pemeriksaan oleh Polres Langsa dan kini diamankan oleh Polisi untuk jalani pemeriksaan,” terangnya.

Ketika di tanya, apa yang menjadi pemicu pemukulan tersebut, Sabri, mengatakan tidak tahu persis apa yang menjadi pemicu kemarahan oknum ASN tersebut hingga marah dan memukul.

“Saya kurang tahu juga kenapa dia sampai marah sekali, namun akibat ulahnya itu dia harus di proses dan mempertanggung jawabkan tindakannya,” tandas Sabri. (**)

Berita Terkait

Korban Kebakaran Terima Bantuan dari PMI Kota Langsa
Dua Unit Kapal Pengangkut  Air Bersih Diserahkan Kepada Masyarakat Gp. Teulaga Tujuh
Tugu Perjuangan, Taman Bambu Runcing Kota Langsa
Evaluasi Penyelenggaran Pemerintah Daerah Kota Langsa Tertinggi di Propinsi Aceh tahun 2024
Pemko Langsa Serahkan Bantuan Masa Panik Kepada Korban Kebakaran 
Ada Apa Dengan Kota Langsa
Penuhi Kebutuhan Air Bersih Gampong Terluar Teulaga Tujuh, Pemko Langsa Hibah 2 Unit Kapal
Satpol PP Se-Aceh Rakor dan Konsolidasi Penerapan Trantibum di Kota Langsa
Berita ini 138 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 27 April 2025 - 17:55 WIB

Dua Unit Kapal Pengangkut  Air Bersih Diserahkan Kepada Masyarakat Gp. Teulaga Tujuh

Minggu, 27 April 2025 - 12:22 WIB

Tugu Perjuangan, Taman Bambu Runcing Kota Langsa

Jumat, 25 April 2025 - 19:37 WIB

Evaluasi Penyelenggaran Pemerintah Daerah Kota Langsa Tertinggi di Propinsi Aceh tahun 2024

Jumat, 25 April 2025 - 09:55 WIB

Pemko Langsa Serahkan Bantuan Masa Panik Kepada Korban Kebakaran 

Kamis, 24 April 2025 - 23:25 WIB

Ada Apa Dengan Kota Langsa

Berita Terbaru

Aceh Barat

Camat Pante Cereumen Ajak ASN Tingkatkan Pelayanan 

Senin, 28 Apr 2025 - 11:49 WIB