Kemenag Aceh Utara Hadirkan Bazar Murah dan Gelar Festival Ramadhan 2025

- Jurnalis

Minggu, 23 Maret 2025 - 00:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Aceh Utara | Atjeh Terkini .id – Sebagai bagian dari kegiatan nasional bertema “Ramadhan Menenangkan dan Menyenangkan”, Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kabupaten Aceh Utara menggelar Festival Ramadhan 2025, berlangsung secara virtual melalui Zoom Meeting di Aula PLHUT Kantor Kemenag setempat, Jum’at (21/03/2025).

Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Kantor Kemenag Aceh Utara, Drs. H. Maiyusri, M.Ag, beserta Ketua DWP Ny. Hj. Betti Asniati dan Kasubbag Tata Usaha H. Sabaruddin, S.Ag., M.Sos, para Kasi dan jajaran pejabat Kemenag, ASN, serta penerima bingkisan.

Festival Ramadhan ini mencakup pembagian 1 juta bingkisan, launching Beasiswa Zakat, peluncuran buku terjemahan UU Zakat & Wakaf, serta penyerahan 10.000 sertifikat tanah wakaf.

Baca Juga :  Kapolres Tinjau Pos Pelayanan Operasi Lilin Seulawah 2024 di Lhoksukon

Sementara Kantor Kemenag Kabupaten Aceh Utara turut berpartisipasi menyerahkan bantuan 300 paket sembako kepada kaum mustahik yang merupakan kaum dhuafa maupun anak yatim.

Kepala Kantor Kemenag Aceh Utara, H. Maiyusri menyampaikan, bantuan sembako yang disalurkan ini berasal dari Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kemenag Aceh Utara yang bersifat infak Rp1000/orang, yang kemudian disalurkan kepada pihak yang membutuhkan yang penyerahannya dilakukan secara simbolis kepada perwakilan penerima.

Dikatakannya, Kemenag Aceh Utara juga mengadakan Bazar Pasar Murah Ramadhan, diharapkan dapat menjadi solusi bagi masyarakat, khususnya yang membutuhkan untuk mendapatkan bahan pokok dengan harga yang lebih terjangkau. “Paket sembako yang disediakan meliputi beras, minyak goreng, gula, dan telur ayam,” sebut Maiyusri.

Baca Juga :  Pangdam IM: Penugasan Satgas Pamtas RI-PNG Adalah Kehormatan dan Amanah Bangsa.

Ia menambahkan, ini adalah bentuk kepedulian dan kebersamaan antara Kemenag dan masyarakat, serta mempererat silaturahim di bulan yang penuh berkah ini.

“Semoga kegiatan ini membawa manfaat bagi semuanya dan dapat terus berlanjut di tahun-tahun berikutnya,” ucap Kakankemenag.

Usai penyerahan bingkisan, acara diakhiri dengan buka puasa bersama, menciptakan suasana penuh kebersamaan dan keberkahan, serta shalat maghrib berjamaah di Masjid Al-Kautsar, Alue Mudem Kecamatan Lhoksukon. (H.Yos)

Berita Terkait

Laka Lantas, Toyota Rush Versus Truk Tangki PDAM
Pasca Libur Lebaran Sekda Aceh Utara Lakukan Sidak ASN
Pasca Lebaran Pimpin Apel Hari Pertama Kerja, Ini Amanat Bupati Aceh Utara
Wakapolres Aceh Utara Tinjau Pos Pengamanan Perbatasan Aceh Utara – Aceh Timur
Arus Balik Mudik Perbatasan Aceh Utara – Aceh Timur Macet Total
Ratusan Jamaah Padati Masjid Baitul Mukhlisin Sampoyniet Baktiya Barat
Khidmat, Shalat ‘Ied di Masjid Agung Baiturrahim Lhoksukon
Kapolres Aceh Utara Tinjau Pos Pelayanan dan Sitkamtibmas Malam Takbiran
Berita ini 85 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 9 April 2025 - 16:24 WIB

Laka Lantas, Toyota Rush Versus Truk Tangki PDAM

Selasa, 8 April 2025 - 20:41 WIB

Pasca Libur Lebaran Sekda Aceh Utara Lakukan Sidak ASN

Selasa, 8 April 2025 - 11:48 WIB

Pasca Lebaran Pimpin Apel Hari Pertama Kerja, Ini Amanat Bupati Aceh Utara

Selasa, 8 April 2025 - 11:04 WIB

Wakapolres Aceh Utara Tinjau Pos Pengamanan Perbatasan Aceh Utara – Aceh Timur

Sabtu, 5 April 2025 - 00:02 WIB

Arus Balik Mudik Perbatasan Aceh Utara – Aceh Timur Macet Total

Berita Terbaru

Kota Banda Aceh

Kapolda Aceh Pimpin Sertijab Sejumlah PJU dan Kapolres, Ini Daftarnya

Kamis, 10 Apr 2025 - 22:13 WIB

Jakarta

Penyanyi Legendaris Titik Puspa Meninggal Dunia

Kamis, 10 Apr 2025 - 21:53 WIB

Aceh Barat

IWO Aceh Barat Siap Merangkul dan Membina Wartawan Lokal

Kamis, 10 Apr 2025 - 17:58 WIB

Nagan Raya

Polda Aceh Mutasi Sejumlah Perwira Polres Nagan Raya

Kamis, 10 Apr 2025 - 16:54 WIB